Rabu, 24 Agustus 2011

Tanda-tanda gigi sensitif


Pernah enggak kamu minum air es dan seketika itu juga gigi kamu langsung terasa ngilu? Begitu juga sebaliknya, saat minum air panas, kamu merasakan hal yang sama.
Beruntung, jika kamu tidak merasa ngilu di bagian gigi. Nah, tapi bagaimana kalau kamu merasa ngilu? Bisa jadi, gigi kamu termasuk gigi yang sensitif.
Gigi
Gigi ngilu karena lapisan email telah terkikis. Foto: peache keeney
Gigi sensitif terasa ngilu jika terkena makanan yang panas, dingin, atau manis. Pada gigi yang seperti ini, ia tidak mempunyai lapisan email atau pelindung.
Lapisan email  pada gigi yang mudah ngilu terkikis karena terjadinya penurunan gusi.
Hal ini disebabkan oleh penyakit gusi atau kebiasaan menyikat gigi yang salah dan akar gigi yang terbuka karena erosi makanan asam.
Akibatnya, makanan pun langsung bersentuhan syaraf gigi sehingga ketika ada rangsang makanan atau minuman akan terasa ngilu.
Kebiasaan menyikat gigi terlalu kuat, penyakit gusi, cara pembersihan karang gigi, serta pemakaian kawat gigi, juga bisa memicu gigi sensitif. Nah, coba kamu ingat lagi, gigi kamu ngilu akibat kebiasaan itu bukan?
Meski rasa ngilu pada gigi hanya berlangsung sesaat, tetapi jika dibiarkan gigi sensitif bisa membuat seseorang malas menyikat bagian gigi yang terasa ngilu. Bisa-bisa malah tumbuh plak di gigi.
Nah, untuk mengurangi rasa ngilu bisa dilakukan dengan cara menggunakan pasta gigi khusus untuk gigi sensitif. Dengan begitu, gigi pun bisa tumbuh lebih sehat. (Annisa/Kidnesia/berbagaisumber)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar